Bila kita lihat sekilas gambar yang ada maka bagi orang awam akan serasa panas serta menakutkan. Namun tidaklah demikian nyatanya. Adalah Han Li seorang terapis tradisional Cina yang praktek di Ibukota Cina Beijing melakukan hal tersebut pada para pasien yang datang berobat padanya.
Dengan berbekal semacam kain tahan api serta minyak untuk menyalakan api pasien yang sudah berbaring tertelungkup ditutup punggungnya dengan kain tadi lalu disiram minyak dan dinyalakan api. Menakutkan sekali bagi yang melihatnya, miris rasanya. Namun menurut Han Li semua ini tidak seperti yang dibayangkan asal hal ini dilakukan dengan benar dan sesuai prosedur.
Selain menyalakan api dipunggung terapi di klinik ini juga dengan menggunakan jarum akupuntur panas yang ditusukan ke tubuh
Termasuk yang manakah Anda? orang yang suka tantangankah? atau perlu berpikir-pikir dulu untuk melakukan sesuatu yang beresiko walaupun setelah itu didapatkan hasil yang baik sesuai harapan? Oh ya pesan postingan ini hanya satu yakni jagalah kesehatan Anda selalu karena kesehatan tidak dapat dibeli dengan apapun, kita bisa membayar dokter namun tidak bisa membeli kesehatan. Salam hangat selalu dari ruanghati yang terdalam
Sumber, http://ruanghati.com/



0 comments:
Post a Comment
Blog Ini DoFollow silahkan komentar sehingga akan di backlink tapi jangan sampai ada SPAM